Resep Lengkap Coto Makassar Enak

Resep Lengkap Coto Makassar Enak

Resep Lengkap Coto Makassar Enak
Resep coto makassar
Resep Lengkap Coto Makassar Enak - Makanan yang berasal dari Sulawesi Selatan yang bertepatan di kota Makassar, soto makasar juga tergolong ke dalam masakan tradisional yang patut Anda coba apabila berkunjung ke kota tersebut. Dengan perpaduan jeroan sapi dan dagingnya yang proses pematangannya benar-benar butuh kesabaran lalu di bumbui dengan bumbu-bumbu soto yang racikannya khusus khas "coto makassar". Biasanya soto memang sangat cocok di makan begitu saja apalagi di tambah lontong maupun ketupat pastinya akan dapat mengisi perut anda. Coto Makassar sekarang ini juga sudah banyak yang menjualnya baik di pinggiran jalan sampai dengan resto ternama juga ada hampir setiap daerah di Indonesia sekarang ini sudah dapat di temukan.

Di lihat dari sisi nama coto makassar sendiri tentunya tak hanya mengandung arti hanya satu soto saja, setiap daerah di kota Makassar cara penyajian dan pembuatan coto makassar juga berbeda beda ada coto nusantara, coto gembira hingga coto bawakaraeng juga ada namun setiap jenis coto tersebut berbahan dasar sama persis hanya penambahan pada bahan yang berbeda setiap daerahnya. Setiap daerah di Indonesia memang banyak sekali jenis-jenis dan varian sotonya memang setiap daerah dan kesukaan orang masing-masing berbeda di jawa tengah misalnya lebih cenderung pada menyukai soto tauco khas tegal nah di jakarta lebih suka soto betawi, nah beberapa waktu lalu juga telah di bagikan resep cara membuat soto betawi.

Untuk membuat coto makassar sangatlah mudah dan praktis dengan proses yang lama dan sabar tentunya menghasilkan cita rasa yang tak terduga kelezatan dan kesegaran coto yang satu ini, selain di hidangkan bersamaan dengan nasi putih hangat, lontong maupun ketupat tentu akan kurang nikmat bila tanpa pelengkap, Anda juga dapat menghidangkan bersamaan dengan resep cara membuat bakwan jagung atau bisa dengan pelengkap-pelengkap masakan lainnya seperti kerupuk, tempe ataupun tahu juga akan menambah cita rasa coto makassar yang satu ini.

Masakan "Coto Makassar" tergolong ke dalam menu yang sulit untuk di buat walaupun kalau beli harganya relatif terjangkau namun bila dapat buat coto makassar sendiri dengan rasa yang begitu enak dan lezat apalagi di hidangkan untuk keluarga di rumah sebagai menu makan siang hingga makan malam pastinya akan terasa enak sekali. Kebanyakan resep coto makassar memang sulit untuk di pahami dan dipraktekan namun kesempatan yang cerah ini makeresep akan membuatnya dengan cara yang simple dan mudah tuk di pahami oleh Kalian, jadi bila sedang mencari-cari resep cara membuat coto makassar yang enak dengan cara semudah mungkin sangatlah tepat datang ke artikel resep satu ini, penasaran bagaimana buat soto yang satu ini dengan cepat dan praktis? Silankan persiapkan dahulu bahan yang akan di buat dan langsung praktekan di dapur.

Bahan & Bumbu Coto Makassar :

500 gram daging sapi segar
500 gram jeroan, bisa di campur lidah, hati dan jantung sapi
2000 ml air cucian beras
125 gram kacang tanah
12 siung bawang putih
16 butir bawang merah
8 butir kemiri
5 sendok makan tauco
1 sendok makan gula jawa/ merah
4 batang serai
2 cm jahe, dua buah
2 cm laos, dua buah
2 sendok teh ketumbar
5 lembar daun salam
2 buah jeruk nipis
1/2 sendok makan kayu manis bubuk
1/2 sendok makan jinten 
garam secukupnya
merica secukupnya
margarin secukupnya
minyak goreng secukupnya
irisan daun bawang
lontong
bawang merah goreng

Langkah Cara Membuat Coto Makassar :

  • Potong kecil dahulu daging-daging sapi beserta jeroannya kemudian rebus dahulu daging sapi tanpa jeroan menggunakan setengah bahan air cucian beras, setelah itu bisa di tiriskan dagingnya.
  • Masukkan kayu manis, sebuah laos dan juga jahe beri sedikit garam lalu masak hingga matang selama 90 menitan. Masukkan jeroan seperti jantung, hati dan juga lidah sapi ke dalam rebusan daging.
  • Biarkan dan masak hingga kaldunya nampak berkurang kemudian tuangkan sisa air cucian berasnya, tutup pancinya dan biarkan sampai matang. Setelah daging nampak empuk kecilkan apunya dan tetap direbus saja.
  • Iris tipis bawang merah sebanyak enam buah lalu di sisihkan dahulu bersamaan dengan laos dan jahe yang telah di geprek. Goreng terlebih dahulu kacang tanah lalu haluskan dan sisihkan dahulu.
  • Haluskan sisa bawang merah bersamaand engan bawang putih, kemiri dan juga campurkan jahe, lengkuas dan tauco blender halus sampai merata. Panaskan sedikit margarin kemudian campurkan dengan minyak goreng.
  • Setelah panas masukkan irisan bawang goreng dan juga jahe serta laos, tumis harum setelah itu masukkan bumbu yang telah di haluskan dan tumis campur aduk hingga semua rata dan wangi.
  • Masukkan jintan, ketumbar bubuk dan juga sisa serai aduk campur bila kurang minyak bisa di tambahkan lagi. Tambahkan tauco juga ke dalam tumisan lalu masukkan setengah bahan kacang yang telah halus juga.
  • Aduk secara cepat dan biarkan beberapa saat hingga matang, masukkan bumbu tumisan tersebut ke dalam rebusan kaldu coto makassar. Beri gula merah yang di sisir bersamaan dengan sisa kacang halus.
  • Masak sebentar lalu masukkan daun salam ke dalam cotonya kemudian masak sebentar lagi hingga matang.
  • Tata rapi daging di atas mangkuk dan juga lalu siramkan dengan kuah kaldu coto makassarnya.
Demikian adalah resep coto makassar yang begitu mudah di pahami edisi make resep, walaupun terkadang kebanyakan orang mengetahui bahwasannya buat coto makassar sendiri sangatlah susah namun bila sudah melihat resep di atas akan bisa membuatnya dengan mudah. Untuk membuat coto makassar dengan cita rasa yang enak dan spsial tak perlu dengan koki ternama asal makassar namun semua orang dapat mencoba dan buat dengan rasa yang sama enaknya bila mengetahui resep yang spesial nah resep coto makassar di atas sangat mudah dan praktis selain itu tergolong ke dalam resep spesial yang sederhana serta walaupun orang yang pertama kali belajar buatnya pun bisa langsung memahaminya.

Coto makassar dengan rasa yang begitu menyegarkan memang cocoknya di hidangkan untuk menu makan siang ataupun sebagai hidangan-hidangan perayaan biasanya kalau di makassar ada acara adat pastinya menyajikan menu sajian tersebut tak hanya itu seperti hari lebaran idul fitri maupun lebaran idul adha coto makassar menjadi hidangan yang wajib ada tuk di sajikan di rumah. Coba juga resep membuat martabak mie dan resep cara membuat sayur sop enak. Semoga beberapa resep tersebut bisa bermanfaat dan selain itu dijadikan jadwal rutin memasak untuk di hidangkan di keluarga besar juga akan nampak asyik, spesial dan dapat menambah suasana harmonis pada keluarga tentunya.

No comments:

Post a Comment