Gado Gado Ala Siwi Nona Tobeli

Siapa sih yang nggak kenal sama makanan yang satu ini, gado gado makanan yang merakyat banget dimana mana banyak yang menjajakan makanan yang satu ini, mulai dari penjual keliling sampai restoran. Kalau bagi yang biasa diet, menu ini bisa juga jadi alternatif sebagai menu diet, meskipun sebenernya nggak terlalu efektif karna sausnya terbuat dari kacang tanah, hehehe.....,Hari ini aku bikin gado gado, bedanya sama gado gado yang lain nggak terlalu banyak, cuma sausnya aku bikin kacangnya agak kasar supaya masih terasa tekstur kacanya, aku kurang suka saus kacang yang terlalu halus. Ini dia aku bagiin resepnya buat kalian semua ^-^


Bahan : 
  • Satu ikat bayam
  • 100 gr wortel potong memanjang
  • 250 kentang belah jadi beberapa bagian dan digoreng ( di kukus juga boleh)
  • 100 gr kol, buang bagian tulang kerasnya
  • 1 buah timun potong memanjang
  • 50 gr kacang panjang potong potong
  • 2 butir telur rebus lalu potong potong
  • 2 buah tempe goreng potong sesuai selera
  • 2 buah tahu goreng potong sesuai selera
Bahan Saus Kacang:
  • 100 gr kacang goreng, tumbuk kasar
  • 2 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 5 buah cabe rawit merah, optional kalau ini disesuaikan selera ya
  • 1 ruas kencur ( ambil saja kira kira 1cm)
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 sdm air asam jawa
  • 3 sdm gula merah (gula jawa) yang telah disisir halus
  • air dan garam secukupnya



Cara Pembuatan :
  1. Kukus wortel, kacang panjang, dan kol. Setelah sayuran matang segera angkat dan siram dengan air dingin agar warnanya tetap segar.
  2. Didihkan air masukan bayam sebentar pada air yang telah mendidih, lalu angkat dan segera siram dengan air dingin atau air es.
  3. Goreng cabe, bawang merah, bawang putih, lalu angkat, haluskan bersama kencur dan daun jeruk.
  4. Tambahkan gula merah, garam dan air asam jawa, beri sedikit air sambil terus dihaluskan, setelah halus masukan kacang yang telah ditumbuk dan garam kemudian aduk rata.
  5. Susun semua sayur beserta tempe tahu, kentang, dan telur, hidangkan bersama dengan saus kacang.
Dan ini dia jadilah gado gado buatanku, selamat mencoba....^-^, kalau suka bisa juga ditambahkan emping atau kerupuk. Sayuran yang dipakai juga bisa kalian sesuaikan dengan selera yaa, ^-^

No comments:

Post a Comment